Jika postingan blog di wordpress ketika di klik malah membuka post yang lain dalam blog, maka ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengatasinya. Sementara untuk penangan pengalihan halaman keluar dari blog bisa dicari di nyingspot.
Penyebab
Biasanya kasus ini disebabkan oleh banyaknya Permalink atau Slug blog yang sama. Ini hanya akan terjadi jika post blog memang sudah cukup banyak.
Bisa juga disebabkan oleh plugin redirect atau semacamnya.
Solusi
Adapun untuk solusinya bisa ditempuh dengan cara merubah Permalink atau Slug. Untuk melakukanya ikuti tahap berikut ini.
- Masuk ke dashboard wordpress post.
- Cari Post / Blog yang redirect ke halaman lain kemudian edit.
- Setelah itu cari Permalink ada dibawah judul blog.
- Kemudian ganti atau tambahkan satu kata. contoh: blog-saya-malah-membuka-halaman-yang-lain-di-blog-saya tambahkan dengan -menarik jadi blog-saya-malah-membuka-halaman-yang-lain-di-blog-saya-menarik.
Demikian.
Mungkin juga tertarik:
- WordPress Cara Mendapatkan Featured Images Url melalui PHP
- Cara Mendapatkan Site Url WordPress menggunakan PHP