Cara Beli Pulsa Token Listrik di M-BCA, ATM BCA dan KlikBCA – Pembelian pulsa token listrik prabayar kini semakin dimudahkan dengan hadirnya layanan tersebut di BCA. Adapun pembelian pulsa token listrik prabayar bisa dilakukan melalui M-BCA (Mobile Banking), ATM BCA dan KlikBCA Individu (Internet Banking). Nominal pulsa token listrik prabayar yang tersedia minimal 20.000.
Berikut adalah cara pembelian pulsa token listrik prabayar pada ketiga layanan BCA tersebut:
M-BCA : pilih menu “m-Commerce” > pilih “Lainnya” > input / pilih nama PT yaitu PLN > Masukkan nomor meter / ID Pelanggan (11 digit) > Lalu ikuti langkah-langkah selanjutnya.
ATM BCA : Transaksi Lainnya > Voucher Isi Ulang > pilih Lainnya > PLN Prepaid > masukkan Nomor Meter / ID Pelanggan (11 digit) > pilih Nominal Voucher > pilih jenis “0” > pilih Nominal Pembelian
KlikBCA Individu : Pembelian > Lainnya > PLN Prabayar > masukkan Nomor Meter / ID Pelanggan (11 Digit) > ikuti langkah-langkah selanjutnya.
Pertanyaan yang sering ditanyakan
p: setelah saya beli di m-banking kenapa token nya ga muncul?
j: Nomor tokennya ada dibagian paling bawah, scroll terus kebawah nanti ada di bagian inbox.
Demikian semoga dapat membantu.
saya beli kenapa dikasih cuma 12 digit? gagal lagi dimasukin kemeteran